Senin, 28 November 2011

Tipe Pelapisan Penerima Informasi

  • Innovator (pembaharu) 2⅟2 Mereka yang gandrung pada perubahan dengan berani melakukan ujicoba yang penuh risiko. Golongan ini terbuka pada dunia luar, diterpa oleh media massa, serta memilki pengetahuan tehnis pada bidang bidang tertentu. Kadang kadang ia tidak cocok dengan lingkungannya sehingga berusaha untuk mengubahnya. Rata rata meereka tergolong berusia muda 
  • Early adopter (penerima dini) 13 ⅟2 Mereka yang pertama kali menerima ide ide baru dari pembaharu (innovator). Mereka adalah golongan yang berintegrasi dengan sistem sosial yang ada. Biasanya mereka menjadi tempat bertanya dan minta pertimbangan dari orang orang yang ada disekitarnya. 
  • Early majority (penerima mayoritas cepat) 34 % Mereka yang tergolong sebagai penerima pesan pesan atau ide ide baru sebelum rata rata anggota lainnya menerima ide tersebut. Mereka ini tidak tergolong kelompok pimpinnan, tetapi anggota biasa yang dekat dengan jaringan piumpinan yang menerima pembaharuan. Dialah yang menjadi penghubung antara penerima dini (early adopter) dengan penerima lambat (late adopter)
  • Late majority (penerima mayoritas terlambat) 34% Mereka yang menerima ide ide baru setelah rata rata anggota lainnya menerimanya lebih awal. Mereka menerima setelah melihat ide baru itu membawa keuntungan secara ekonomis atau setelah ia mendapat tekanan demi keamanan (safety) dirinya.  
  • Laggards (pengikut) 16% Mereka yang tergolong penerima terakhir dari sistem sosial yang ada. Mereka tidak punya pendapat dan berada di luar jaringan sposial namun masih dekat. Mereka menerima ide ide baru setelah rata rata orang di sekelilingnya memanfaatkan hasil ide ide baru itu. Cenderung konservatif, lambat dan tradisional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar